HUBUNGAN ANEMIA DALAM KEHAMILAN DENGAN PERDARAHAN POSTPARTUM KARENA ATONIA UTERI DI RSUD SYAMRABU BANGKALAN
DOI:
https://doi.org/10.60050/pwh.v6i1.82Kata Kunci:
Anemia, Perdarahan Post-Partum, Atonia UteriAbstrak
Anemia merupakan masalah gizi mikro yang banyak terjadi di seluruh dunia terutama di negara berkembang yang diperkirakan terjadi pada 30% populasi penduduk dunia. Perdarahan post partum adalah perdarahan yang lebih dari 500 cc yang terjadi setelah bayi lahir pervaginam atau lebih dari 1000 mL setelah persalinan abdominal. Tujuan penelitian yaitu Apakah ada hubungan antara anemia pada kehamilan dengan perdarahan postpartum karena atonia uteri.Desain penelitian menggunakan cross sectional. Populasi adalah semua ibu hamil dengan perdarahan postpartum karena atonia uteri sebanyak 34 responden, sampel adalah ibu hamil dengan perdarahan postpartum karena atonia uteri sebanyak 34 responden, dengan teknik total sampling. Variabel independent adalah anemia dalam kehamilandan variabel dependent adalah atonia uteri, tehnik pengumpulan data menggunakan kuesioner, pengolahan data dengan editing, coding, scoring, dan tabulating.
Analisa data menggunakan uji uji Chi square dapat diketahui dari 34 ibu bersalin di RSUD Syamrabu Bangkalan didapatkan 11 ibu dengan anemia dalam kehamilan, 45,5% mengalami perdarahan postpartum karena atonia uteri dan 54,5% tidak perdarahan. Sedangkan ibu bersalin yang tidak mengalami anemia dalam kehamilan ada 23 ibu dengan 4,3% mengalami perdarahan postpartum karena atonia uteri dan 95,7% tidak mengalami perdarahan postpartum. Hasil uji statistik menggunakan terdapat hubungan antara anemia dalam kehamilan dengan perdarahan postpartum karena atonia uteri dengan menggunakan p value statistik uji uji Chi square p value < 0,05, maka ada hubungan antara kedua variabel dengan p value 0,001 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara anemia dalam kehamilan dengan perdarahan postpartum karena atonia uteri.
Referensi
Anderson, S. (1994). Patofisiologi: Konsep Klinis Proses-proses Penyakit. Jakarta: EGC.
Departemen Kesehatan RI. (2009). Profil Kesehatan Indonesia 2008. Jakarta: Departemen Kesehatan RI.
Dinas kesehatan Kabupaten Wonogiri. (2010). Data Kesehatan Kabupaten Wonogiri 2009. Wonogiri: Dinas Kesehatan Kabupaten Wonogiri.
Duggal, A. V., & Kharb, S. (2013). Maternal morbidity and perinatal outcome in severe anemia. International Journal of Reproduction, Contraception, Obstetrics and Gynecology, 2(3), 335-340.
Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. (2007). Profil Kesehatan Provinsi Jawa Tengah 2006. Semarang: Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.
Gedefaw, L., Ayele, A., Asres, Y., & Mossie, A. (2014). Anemia and associated factors among pregnant women attending antenatal care clinic in Wolayita Sodo town, Southern Ethiopia. Ethiopian Journal of Health Sciences, 24(4), 285-293.
Hidayat, A. (2009). Metode Penelitian Kebidanan dan Teknik Analisis Data. Jakarta: Salemba Medika.
JHPIEGO, POGI, JNPKR. (2007). Asuhan Persalinan Normal. Asuhan Essential. Edisi 3. Jakarta: JHPIEGO, POGI, JNPKR.
Kenneth,I. (2009). Obstetri William: Panduan ringkas, Edisi ke-21. Jakarta: EGC.
Manuaba, I.B.G. (2001). Kapita Selekta Penatalaksanaan Rutin Obstetri Ginekologi dan Keluarga Berencana. Jakarta: EGC.
Milman, N. (2011). Anemia - still a major health problem in many parts of the world! Annals of Hematology, 90(4), 369-377.
Notoatmodjo, S. (2002). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Riduwan, Drs., M.B.A. (2007). Metode dan Teknik Menyusun Tesis. Bandung: Alfabeta.
Saifuddin AB, dkk. (2002). Buku acuan nasional pelayanan kesehatan maternal dan neonatal. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka.
Sharma, J. B., Shankar, M., Kumar, P., & Roy, K. K. (2012). Anemia in pregnancy. Journal of the Turkish German Gynecological Association, 13(2), 52-55.
World Health Organization. (2011). Anemia: A global public health problem. Diakses dari https://www.who.int/vmnis/anaemia/en/
World Health Organization. (2019). WHO recommendations for the prevention and treatment of postpartum haemorrhage. Diakses dari https://apps.who.int/iris/bitstream/handle/10665/441334/9789241550420-eng.pdf.
Wiknjosastro, H. (2002). Ilmu Kebidanan. Jakarta: YBP-SP.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2025 Semi, Najah Soraya Niah, Istiadah Fatmawati, Husnul Khotimah

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.